Logo

Aneka Lomba Meriahkan HUT RI ke-78 di Diskominfo

Dipublikasikan oleh admin - 16 August 2023 - 1873 Dilihat
Berita IMG

· Dari Meloncat Sampai Tertunggit-tunggit

 

Bangko–Aneka lomba dengan berbagai kategori permainan memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-78, di pelataran Gedung Jam Gento Kantor Dinas Kominfo Kebupaten Merangin, Rabu (16/8).

 

‘’Pelaksanaan lomba ini sudah menjadi budaya dan agenda tahunan Dinas Kominfo Kabupaten Merangin, setiap tahunnya,’’ujar Kadis Kominfo Kabupaten Merangin M Arief.

 

Setiap tahunnya dalam menyambut HUT RI di Dinas Kominfo Kabupaten Merangin lanjut pria berkacamaa minus ini, selalu berlangsung meriah dan spektakuler.

 

Aneka jenis permainan dan olahraga yang dilombakan tersebut, lomba lari estafet pakai sarung, estafet balon, estafet sedotan berisi karet, estafet kardus, lomba lari karung dan turnamen volley.

 

Jelang siang hari kembali digelar turnamen badminton, serba-serbi karaoke dan sejumlah permainan lainnya. Permainan yang tidak pernah tinggal digelar makan kerupuk digantung dan lari bawa kelereng memakai sendok.

 

Dari sederetan lomba tersebut, yang paling seru lomba mengambil koin dalam tepung dengan mulut. Lomba ini cukup banyak menyedot jumlah penonton, yang menyaksikan lomba tidak hanya para pegawai, tapi juga warga di sekiar Diskominfo.

 

Kalau dalam turnamen volley ada peserta yang sampai melompat tinggi dan tak jarang terjatuh, pada lomba mengambil loin dalam tepung dengan mulut tersebut, peserta sampai tertunggit-tunggit dan nungging.(teguh/kominfo)

 

Share: