Bangko-Para pedagang di kawasan Pasar Bawah Bangko, mengacungkan jempol kepada Bupati Merangin yang baru H M Syukur, yang gerak cepat merespon keluhan para pedagang yang sering kebanjiran.
Gorong-gorong saluran air yang mampet di kawasan Pasar Bawah sudah dibersihkan dan dikorek, sehingga sebagian telah berfungsi mengurangi titik banjir di kawasan Pasar Bawah tersebut, Sabtu (08/3).
‘’Gerak cepat Pak Bupati ini sangat luar biasa. Baru beberapa hari kerja dampak kepemimpinan Pak Syukur sudah terlihat nyata dan sangat membantu kami yang sering menjadi korban banjir setiap kali hujan,’’ujar Erlina salah seorang pedagang.
Erlina dan pedagang lainnya mengacungkan jempol untuk bupati Merangin H M Syukur atas tindakan nyatanya. Gerak cepat bupati tersebut mendapat dukungan penuh dari para pedagang.
Hendriyanto pedagang lainnya mengajak para pedagang di kawasan itu untuk sama-sama menjaga kebersihan, membiasakan membuang sampah pada tempat yang telah disediakan Pemerintah.
‘’Kami nanti akan membuat perkumpulan pedagang, untuk bergotong-royong memelihara gorong-gorong ini bebas dari sampah, sehingga tidak ada lagi gorong-gorong yang tersumbat yang mengakibatkan banjir,’’ujar Hendriyanto.
Para pedagang lanjut pria bertopi putih tersebut, mengaku sangat terbantu dengan Tim Kebersihan yang diturunkan bupati, untuk menanggulangi gorong-gorong yang tersumbat dan membersihkan parit-parit dari air yang tergenang.
Sedangkan Armen pedagang lainnya minta kepada bupati, menambah tong-tong sampah di kawasan Pasar Bawah tersebut, sehingga masyarakat tidak membuag sampah sembarangan yang berdampak mampetnya gorong-gorong saluran air itu.
‘’Busa jadi karena tidak ada tempat sampah, jadi masyarakat membuang sampah sembarangan, sebagian sampah itu masuk ke gorong-gorong sehingga mengakibatkan mampet dan banjir.
Tampak mengkoordinir Tim yang bekerja membersihkan gorong-gorong itu, Kadis Lingkungan Hidup Syafrani, Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Merangin Zulhifni, Dirut PDAM Antoni dan Lurah Pasar Bawah Kismadi.
Terpisah, Bupati Merangin H M Syukur mengucapkan terimakasih kepada Tim yang telah bersedia meluangkan waktunya di hari libur untuk membersihkan gorong-gorong yang ditinjau bupati pada Jumat (07/3).
‘’Untuk mewujudkan Merangin Baru kita harus gerak cepat, kerja keras untuk masyarakat Merangin yang kita cintai. Terimakasih atas kerja nyata Tim, semoga menjadi ladang ibadah bagi kita semua,’’ujar Bupati.(teguh/kominfo)